PENGEMBANGAN SOAL OLIMPIADE MATEMATIKA SMA KELAS XI MATERI SISTEM PERTIDAKSAMAAN LINIER DUA VARIABEL
DOI:
https://doi.org/10.35719/aritmatika.v1i1.1Keywords:
pengembangan soal olimpiade, sistem pertidaksamaan dua variabelAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan soal olimpiade pada mata pelajaran matematika SMA materi Sistem Persamaan Linier Dua Variable yang valid dan praktis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode pengembangan research and development. Metode validasi yang digunakan adalah validasi ahli, yaitu penentuan validasi suatu instrumen berdasarkan penilaian validator yang ahli di bidang tersebut. Validasi ahli dilakukan dengan mengkonsultasikan rancangan produk pengembangan kepada validator yang ahli, yaitu dosen Tadris Matematika IAIN Jember. Soal dikatakan valid apabila telah dilakukan validasi dan dikatakan valid oleh validator. Menurut validator, skor rata- rata untuk soal adalah 3,00 dan memenuhi indikator validasi sehingga soal tersebut dapat dikatakan valid. Selain itu soal dikatakan praktis apabila validator mengatakan bahwa soal tersebut dapat digunakan setelah melewati beberapa revisi sehingga memenuhi kategori baik. Hasil penelitian menghasilkan suatu produk soal matematika model olimpiade dengan materi Sistem Pertidaksamaan Linier Dua Variable sejumlah 8 soal berbentuk soal uraian non objektif.